Laboratorium Telekomunikasi merupakan fasilitas yang didedikasikan untuk penelitian dan eksperimen dalam bidang teknologi serta prinsip dasar komunikasi jarak jauh. Laboratorium ini menjadi tempat untuk memahami, mengembangkan, dan menguji sistem telekomunikasi guna meningkatkan efisiensi serta keandalan transmisi informasi.
Laboratorium ini menyediakan mata kuliah praktikum seperti Dasar Telekomunikasi, yang membahas konsep pengiriman dan penerimaan sinyal, serta Antena dan Propagasi, yang fokus pada karakteristik, desain antena, serta bagaimana gelombang elektromagnetik merambat dalam berbagai medium.
Laboratorium ini Memberikan fasilitas praktikum bagi mahasiswa untuk memahami konsep dasar dan teknologi telekomunikasi melalui eksperimen langsung, serta melatih mahasiswa dalam penggunaan alat, perangkat, dan sistem telekomunikasi, seperti antena, pemancar, penerima, serta teknik propagasi sinyal.
Praktikum yang dilaksanakan pada lab ini adalah: